Selasa, 31 Maret 2015

Penyerahan Bantuan untuk Bayi Alm. Ibu Junita

Penyerahan Bantuan untuk Pengambilan 2 kantong darah untuk Bayi dari Alm. Ibu Junita
yang diserahkan Langsung kesuami alm.Ibu Junita . Bapak Misdi
Selasa, 31 Maret 2015, Relawan #SedekahKhatulistiwa Menyalurkan bantuan untuk Bayi dari alm.Ibu Junita . Ibu Junita adalah salah satu pasien yang rencana mau kita dampingi. tapi, karena Allah yang Maha Kuasa. Ibu Junita meninggal dunia saat melahirkan. beliau meninggal karena menderita kanker payudara. dan Bayi alm selamat . dan sekarang di rawat di RSUD. Sudarso diruang Bayi. Hari ini kita menyalurkan bantuan untuk keperluan membeli 2 kantong darah untuk menambah HB Bayi alm.Ibu Junita. Bantuan langsung kita serahkan kepada Suami alm. Bapak Misdi

Tanggal Penyerahan : Selasa, 31 Maret 2015
Total Donasi : Rp. 500.000,-
Petugas Penyerahan : A'an & Azima


Senin, 30 Maret 2015

Donasi untuk "DENITA" Pasien SK21 ( Lahir Tanpa Lubang Anus )


Minggu, 29 Maret 2015 Relawan/Pengurus  #SekedahKhatulistiwa Menyerah Bantuan untuk Pasien SK 21 “Denita” ( Penderita lahir tanpa lubang Anus ), denita sudah menjalani operasi terkahirnya( ke 3). Sakarang denita sudah dirumah. Donasi yang kita berikan adalah untuk keperluan Obat-obatan yang dibeli setelah operasi, dan untuk biaya cek up kedokter. Semoga denita segera sehat dan tidak merasakan sakitnya lagi. “Terima kasih kepada seluruh Donatur dan Relawan, dan Relawan aktif #SedekahKhatulistiwa yang sudah berpartisipasi harapan kedepanya akan lebih banyak lagi saudara-saudara yang bias kita bantu :)” Gerakan Bersama untuk Sesama #SEDEKAHKHATULISTIWA”

Tanggal Penyerahan : Minggu, 29 Maret 2015
Total Donasi : Rp. 500.000,-
Petugas Penyerahan :  A’an, Azima, Lemau, Nizar, Titien, Jojo



Sabtu, 28 Maret 2015

Kondisi Ibu Hamidah setibanya di Pontianak


Hari ini 28 maret 2015 pukul 20.50 pasien #SedekahKhatulistiwa an. Ibu Hamidah ( Penderita kanker payudara ) pulang dari jakarta. dan Relawan #SedekahKhatulistiwa menjemput dibandara. kepulang ibu hamidah dari jakarta bukan karena sakitnya sembuh. tapi, dari pemeriksaan akhir dokter dijakarta menyatakan kalo ibu hamidah tidak bisa menjalani Kemo. karena bagian paru-paru ibu hamidah ada cairan. jika disedot cairan itu sangat berisiko untuk keselamatan pasien dan jika di kemo juga tidak bisa jika cairan itu ada.dan perundingan keluarga memutuskan untuk memulangkan ibu hamidah ke pontianak. tapi, usaha pengobatan akan terus kami lakukan, dan akan terus mendampingi. #SedekahKhatulistiwa akan mencoba membantu hamidah dengan cara memberikan bantuan berupa obatan-obatan herbal, dan nutrisi tujuannya setidaknya mengurangi rasa sakit . mengumpulkan Bantuan-bantuan untuk ibu hamidah akan terus kami lakukan. karena beliau adalah saudara-saudara kita yang membutuhkan dukungan moril. sekarang ibu hamidah sudah berada dirumah. "Gerakan Bersama untuk Sesama "

Senin, 23 Maret 2015

Ibu Hamidah Pasien SK 19 ( Kanker Payudara ) Sudah berada dijakarta

Kondisi ibu hamidah ketika sudah dijakarta didalam mobil ambulance #SR
Alhamdulillah, ibu Hamidah Pasien SK 19 ( Kanker Payudara ) Sudah berada dijakarta. Keberangkatan ibu hamidah berkat sinergi antara #SedekahKhatulistiwa (Pontianak) dan #SedekahRombongan (Jakarta) tujuan kami sama, sama-sama ingin membantu. Kerjasama ini akan terus berlanjut hingga Ibu Hamidah Pulang untuk Kemo di Pontianak. Selama di Jakarta segala keperluan pengobatan,biaya hidup masih ditanggung SK dan untuk pendampingan dibantu oleh #SedekahRombongan. Semoga sinergi-sinergi seperti ini akan terus bisa berlanjut. Tujuan kami Cuma satu. Lebih banyak , lebih maksimal lagi orang susah yang sakit bisa kita bantu. dan ribuan terima kasih kami ucapakan kepada seluruh saudara yang berpatisipasi. dan juga terima kasih kepada salah satu perawat dari #RumahAskaPontianak yang sungguh-sungguh luar biasa membantu dan bersinergi   #SalamKemanusiaan 

Penyerahan Donasi Untuk "Ibu Julipah" ( Kanker Wasir ) "Tanpa Ragu kita memberi, siapa pun, dimana pun, karena ini Amanah saudara ku yang peduli dengan mereka "

Penyerahan dengan salah satu keluarga Pasien yang ada di Pontianak
untuk diserahkan kembali ke keluarga di jakarta yang sedang mendampingi ibu julipah
Julipah adalah pasien yang menderita kanker wasir. sekarang posisi pasien sudah berada di jakarta. Julipah berasal dari kab. Sambas kalimantan barat . semua Pengobatan dan Perawatan ibu julipah sudah di tanggung Bpjs. tapi menurut penuturan keluarga ibu julipah. keluarga yang mengurus julipah disana sempat kehabisan uang untuk makan dan menebus obat diluar. Alhamdullillah Relawan #SedekahKhatulistiwa hari ini menyalurkan dana Donasi untuk membantu sedikit keperluan keluarga dan pembelian obat di jakarta.

Tanggal Penyerahan : Minggu, 22 Maret 2015
Total Donasi : Rp. 1.000.000,-
Petugas Penyerahan : Mawardi (Lemau ) , A'an, Azima, Jojo

Minggu, 22 Maret 2015

Penyerahan Donasi untuk Qiandra Pasien SK 18 ( Jantung Bocor )


Qiandra adalah pasien SK 18 yang menderita Jantung Bocor sejak usia 3 tahun. dan hari ini qiandra sedang dirawat di RSUD.Soedarso Pontianak. karena sakit . keterbatasan biaya membuat operasi yang seharusnya segera dilakukan oleh qiandra harus tertunda. Hari ini Relawan #SedekahKhatulistiwa Memberikan Donasi bantuan untuk Qiandra. bantuan kali ini difungsikan untuk membayaran tunggakan BPJS qiandra selama 6 bulan.

Tanggal Penyerahan : Minggu, 22 Maret 2015
Total Donasi : Rp. 650.000,-
Petugas Penyerahan : Azima

Penyerahan Donasi untuk Denita Pasien SK 21 "akan terus kami salurkan, akan terus kami serahkan setiap titipan amanah dari setiap saudara kami yang peduli dengan saudara lainnya"

Penyerahan Donasi untuk Denita Pasien SK 21
Penderita Lahir tanpa Lubang Anus
Denita adalah salah satu pasien SK 21 yang #SedekahKhatulistiwa dampingi. denita menderita kelainan sejak lahir yaitu penyumbatan lubang anus. alhamdulillah denita sudah menjalani operasi ke-3 atau operasi terakhirnya. dan sudah kembali sehat dan normal. kemarin pada tanggal 14 maret 2015 Relawan #SedekahKhatulistiwa menyalurkan bantuan setelah operasi untuk membeli obat yang tidak ditanggu BPJS.

Tanggal Penyerahan : 14 Maret 2015
Total Donasi : Rp. 300.000,-
Penerima : Denita ( Pasien SK 21 )
Penyerah bantuan : Azima

Kondisi Pasien SK 19 Ibu Hamidah ( Penderita Kanker Payudara ) Sabtu,21 Maret " Indahnya saling membantu, saling berbagi, saling peduli tak mengenal siapa kita siapa mereka "

Perawat Lukadari Rumah Aska Pontianak yang dengan sukarela
mau menggantikan Perban dan membersihkan Luka kanker Ibu Hamidah
Allhamdulillah, Sabtu, 21 maret 2015 salah satu sahabat yang baik hati bersukarela mau membantu membersihkan luka kanker bu hamida dan akan memberikan perawatan luka lagi sebelum ibu hamidah terbang kejakarta. walaupun menempuh perjalanan cukup jauh tetap semangat 
smile emotikon
dan Insya Allah jika tidak ada halangan Pasien SK 19 Hamidah ( Penderita Kanker Payudara ) Senin,23 maret 2015. akan kita berangkatkan ke Jakarta untuk di rujuk ke RSCM guna melakukan Kemo disana. Bantuan Doa dan semangat dari saudara-saudara sangat kami harapkan.‪#‎SedekahKhatulistiwa‬ ‪#‎GerakanPeduliHamidah‬ ‪#‎salamKemanusiaan‬

Jumat, 20 Maret 2015

Penyerahan Donasi Maret untuk "Qiandra" Pasien SK 18 ( 19 Maret 2015 )













Qiandra adalah pasien Dampingan dari #SedekahKhatulistiwa dari segi pengobatan dan Administrasi, Qiandra Menderita Jantung Bocor. Alhamdulillah berkat Donasi dari Donatur pada tangga 19 Maret 2015 Relawan #SedekahKhatulistiwa memberikan bantuan lagi untuk pengobatan dan Echo yang akan dilakukan lagi. Menurut saran dokter Qiandra memang harus di rujuk RS. Jakarta untuk melakukan Operasi. Kami dari Relawan #SedekahKhtulistiwa sedang berupaya mencari jalan untuk pengobatan dan pendampingan pasien dijakarta . harapan kami semoga lebih banyak Donatur yang memberi dan mendukung Gerakan #SedekahKhatulistiwa

Tanggal Penyerahan : 19 Maret 2015
Total Donasi : Rp. 500.000,-
Penerima : Denita ( Pasien SK 21 )
Penyerah bantuan : Azima

Kamis, 19 Maret 2015

Kondisi Pasien SK 19 Hamidah " Sekecil apapun harapan, sekecil apapun peluang kami tetap melakukan yang terbaik, sudah selayaknya manusia membantu manusia lainnya"


Info Terbaru Pasien SK19 an. Ibu Hamidah ( 18 Maret 2015 )


Ibu hamida adalah salah satu pasien SEDEKAH KHATULISTIWA penderita kanker payudara yang kita bantu dari segi pengobatan dan Pendampingan Administrasi , ibu hamida beralamat di Jeruju Besar, kec. Sui Kakap, Kab. Kubu Raya. Suami ibu Hamida setiap harinya bekerja sebagai pemanjat / Petani kelapa di daerah tempat tinggalnya dengan upah setiap butir kelapa seharga Rp. 250,- dengan kondisi inilah membuat pengobatan ibu hamidah tidak maksimal karena terbentur ekonomi. upaya demi upaya dilakukan oleh suami untuk kesembuhan ibu hamida hingga rumah pun di jaminkan untuk meminjam uang untuk pengobatan. berjalan 1 tahun sudah sakit yang diderita ibu hamida. dan kami dari Sedekah Khatulistiwa juga sudah mendampingi ibu hamidah kurang lebih sudah 8 bulan . selama 8 bulan kami memberikan bantuan berupa ngobatan dengan obatan herbal namun tidak ada kesembuhan  dan saat ini ibu hamida sedang kami upayakan untuk melakukan kemo di jakarta. dengan bersinergi bersama kawan-kawan dari Sedekah Rombongan yang ada di jakarta ,yang akan membantu segala keperluan dan pendampingan ibu hamida selama di Jakarta. besar harapan kami untuk kesembuhan ibu hamida. upaya apapun akan terus kami lakukan. "Gerakan Bersama Untuk Sesama " Doa dari saudara-saudara donatur dan relawan sangat kami harapkan untuk kesembuhan ibu Hamida

Senin, 09 Maret 2015

Kondisi Terbaru Pasien SK19



INFO TERBARU Tentang Kondisi Pasien SK 19
atas Nama Ibu HAMIDAH
Sakit KANKER PAYUDARA
Kec.Sui Kakap Kab KUBU RAYA
Ibu hamidah saat ini sedang dirawat di Ruang ICCU RSUD. SOEDARSO karena kondisinya yang memburuk, mengalami pendarahan di bagian Panyudara yang sakit. Hari ini minggu, 8 Maret 2015 SEDEKAH KHATULISTIWA telah memberikan bantuan Sebesar Rp. 500.000,- . kemungkinan jika ibu Hamidah harus dirujuk luar pontianak dan memerlukan biaya yang besar, kami dari Relawan Sedekah Khatulistiwa akan berencana mengadakan aksi galang dana untuk Ibu hamidah. !!! saat ini kami masih melakukan pendampingan. Uluran tangan dan Doa dari Saudara-saudara begitu sangat diperlukan oleh Ibu Hamidah.